Berita

Sosialisasi Produk Hukum Daerah di Kabupaten Sumba Barat

 

 

Kabupaten Sumba Barat – Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Sumba Barat Pada Bulan  Juli Tahun 2021 Melakukan Kegiatan Sosialisasi Produk Hukum Daerah pada :

  1. Rabu, 21 Juli 2021 di Desa Rua, Kecamatan Wanokaka;
  2. Kamis 22 Juli 2021 di Desa Palamoko, Kecamatan Lamboya;
  3. Senin, 26 Juli 2021 di Desa Dedekadu, Kecamatan Loli;
  4. Selasa, 27 Juli 2021 di Desa Beradolu, Kecamatan Loli;
  5. Rabu, 28 Juli 2021 Desa Pahola, Kecamatan Wanokaka;
  6. Kamis, 29 Juli 2021 di Desa Bondotera, Kecamatan Tanarighu;

Narasumber yang Dihadirkan pada Kegiatan Kali ini adalah :

  1. Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah dengan Materi Konsep Implementasi Pembangunan Desa;
  2. Kepala Bidang pada Badan Keuangan, Aset dan Pendapatan Daerah dengan Materi Pengelolaan Aset Desa;
  3. Kepala Bidang pencegahan penyakit Menular pada Dinas Kesehatan Kabupaten Sumba Barat  dengan Materi Penerapan Pola Hidup Bersih dan Sehat dimasa Pandemi Covid-19.

Acara dibuka dengan diawali Menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan dilanjut Oleh Kasubag Perundang-undangan Pada Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Sumba Barat. Narasumber memberikan materi sosialisasi yang sangat bermanfaat bagi Masyarakat, terkait Peraturan Daerah sehingga dapat menambah wawasan bagi masyarakat akan tegaknya hukum, keadilan, perlindungan terhadap harkat dan martabat manusia, ketertiban, ketentraman, dan kepastian hukum. 

Sosialisasi Produk hukum Daerah tahun 2021 dilaksanakan dengan Protokol kesehatan yang ketat untuk mencegah penularan penyakit menular covid-19, jumlah peserta yang diundang juga dikurangi menjadi 20 orang saja perdesa. Sosialisasi kali ini juga turut mensosialisasikan Surat Edaran Bupati Sumba Barat tentang pembatasan kegiatan yang menimbulkan kerumunan dalam rangka pencegahan penularan covid-19.

Peserta Sosialisasi Produk Hukum Daerah sangat antusias dalam mengikuti acara tersebut, dengan banyaknya peserta yang menyampaikan pendapat dan pertanyaan kepada pemateri.

 

https://siars.unila.ac.id/doc/https://siars.unila.ac.id/user/https://siars.unila.ac.id/file/